Tuesday, May 21, 2024

pembelajaran kelas 5 IKM Kisah nabi Muhammad membangun madinah


Hari/Tanggal : Rabu,15 Mei 2024
Kelas : 4a
Pembelajaran : Kisah Nabi Muhammad Saw. Membangun mandinah


Pembelajaran 5

Muatan Pelajaran: Agama Islam dan BP

2. Apersesi

baik anak soleh dan solehah   pada pertemuan Hari ini  pesrta didik mampu memahami Kisah Nabi Muhammad Saw. Membangun mandinah


3. Capaian Pembelajaran 

            Pada akhir fase B,  Al-Qur'an Hadis peserta  Didik  mampu menceritaka kondisi  Nabi Muhammad Saw. Membangun  kota mandinah

4. Tujuan Pembelajaran


            Selama dan setelah mengikuti proses pembelajaran mengamati, menanya, mengeksplorasi, menganalisis dan mengkomunikasikan peserta didik diharapkan dapat

1. menjelakan Kisah Nabi Muhammad Saw. Membangun mandinah

2 Menjelaskan Kisah Nabi Muhammad Saw. Membangun mandinah


5. Materi 


setelah anak soleh dan solehah mengamati video sampai habis,  sesudah itu lewati penugasan dalam video, kegiatan dalam mengamati video adalan tujuanya untuk memahami penugasan yang akan di lakukan di sekolah pada pertemuan di sekolah terimaksih atas kerjasamanya 


Pendalam Materi 

Tantangan Nabi Muhammad Membangun Kota Madinah
Diceritakan dalam Sirah Nabawiyah karya Syaikh Shafiyyurrahman al-Mubarakfuri yang diterjemahkan Kathur Suhardi, setelah hijrahnya Rasulullah SAW dari Kota Makkah menuju Kota Madinah, beliau langsung memikul tanggung jawab yang besar. Rasulullah SAW bertanggung jawab dalam melakukan perbaikan dan pembangunan masyarakat muslim di Madinah
Rasulullah SAW singgah di bani An-Najjar pada hari Jumat, 12 Rabiul Awwal 1 H, bertepatan pada 27 September 622 M. Pada saat Nabi Muhammad SAW hijrah, kondisi Kota Madinah masih labil. Salah satu tantangan dalam membangun Kota Madinah adalah adanya tiga kelompok masyarakat, yakni:

Sahabatnya yang suci, mulia, dan baik.
Orang-orang musyrik dari berbagai kabilah yang tidak mau beriman kepada beliau.
Orang-orang Yahudi yang memandang Islam dengan kebencian dan kedengkian.
Pembentukan masyarakat yang ideal membutuhkan jangka waktu yang lama agar ketetapan-ketetapan syariat, hukum, pengetahuan, pendidikan dan pelaksanaan dapat menjadi sempurna dengan melalui beberapa tahapan.

Meskipun demikian, Nabi Muhammad SAW berhasil melaksanakan tugas risalah dan kepemimpinan di Kota Madinah. Sikapnya yang dominan lemah lembut daripada kekerasan membuat masyarakat Kota Madinah banyak yang masuk Islam dalam jangka beberapa tahun saja.

Upaya Nabi Muhammad SAW Membangun Kota Madinah
Nabi Muhammad SAW melakukan sejumlah upaya dalam membangun Kota Madinah. Berikut di antaranya.

1. Membangun Masjid Nabawi
Langkah pertama yang dilakukan Nabi Muhammad SAW adalah membangun masjid. Beliau turut serta dalam pembangunan masjid itu, seperti memindahkan bata dan bebatuan.

Masjid tersebut bukan sekadar sebagai tempat untuk salat, namun juga menjadi sekolah untuk orang-orang muslim, sebagai balai pertemuan, tempat mengajar, serta tempat untuk menjalankan roda pemerintahan. Masjid Nabawi juga berfungsi sebagai tempat tinggal orang-orang Muhajirin yang miskin.

2. Mempersaudarakan Sesama Muslim
Langkah kedua yang dilakukan Nabi Muhammad SAW adalah mempersatukan manusia. Beliau juga berusaha mempersaudarakan antara orang-orang Muhajirin dan Anshar.

Nabi Muhammad SAW menjadikan persaudaraan ini sebagai ikatan yang harus dilaksanakan. Harus ada tindakan nyata yang mempertautkan darah dan harta, bukan sekedar ucapan saja. Ikatan persaudaraan ini merupakan tindakan yang sangat tepat dan bijaksana karena bisa memecahkan berbagai masalah yang dihadapi kaum Muslim.

Dengan mempersaudarakan kaum Muslim, Rasulullah SAW telah mengikat suatu perjanjian yang mampu menyingkirkan belenggu jahiliah dan fanatisme kekabilahan tanpa menyisakan tradisi jahiliah. Perjanjian tersebut berlaku di antara orang-orang Mukmin dari Quraisy dan Yastrib serta siapa pun yang mengikuti mereka, menyusul di kemudian hari, dan yang berjihad bersama mereka.

3. Membuat Perjanjian dengan Yahudi
Setelah berhasil membangun masyarakat Islam yang baru, Nabi Muhammad SAW menjalin hubungan dengan selain golongan muslim. Beliau melakukannya untuk menciptakan keamanan, kebahagiaan, serta kebaikan bagi semua masyarakat Kota Madinah.

Orang-orang Yahudi adalah tetangga dekat kaum muslim di Madinah. Nabi Muhammad SAW menawarkan perjanjian kepada mereka. Inti dari perjanjian tersebut adalah untuk memberikan kebebasan menjalankan agama dan memutar kekayaan, serta tidak boleh saling menyerang dan memusuhi.

Setelah perjanjian tersebut disahkan, Madinah dan sekitarnya seolah-olah menjadi negara yang makmur. Kota Madinah adalah ibu kotanya, sedangkan Nabi Muhammad SAW adalah pemimpinnya.

Pelaksana pemerintahan dan penguasa Kota Madinah mayoritas kaum Muslim. Dengan demikian, Kota Madinah benar-benar menjadi ibukota bagi kaum Muslim pada saat itu.


penugasan 👇
 setelah anak soleh dan solehah memahami materi di atas mari kita mengerjakan soal penugasan dalam tahapan evalusi di bawah ini 

6. Evalusi 

Setelah anak soleh dan solehah mempelajari materi di atas mari kita  mengerjakan soal berikut 


1. Apa yang dimaksud dengan "Hijrah"?

A. Perjalanan Nabi Muhammad ke Mekah 

B. Perjalanan Nabi Muhammad dari Mekah ke Madinah 

C. Perjalanan Nabi Muhammad ke Yathrib 

D. Perjalanan Nabi Muhammad ke Yerusalem

2. Apa yang menjadi alasan utama Nabi Muhammad melakukan Hijrah dari Mekah ke Madinah? 

A. Agar bisa berperang melawan penduduk Madinah 

B. Agar bisa meraih kekuasaan politik di Madinah 

C. Agar bisa melanjutkan perjalanan ke Yerusalem 

D. Agar bisa melanjutkan misi dakwah Islam dan menghindari persekusi di Mekah

3. Apa yang dilakukan Nabi Muhammad ketika tiba di Madinah setelah Hijrah? 

A. Dia langsung memulai peperangan 

B. Dia membangun sebuah istana besar 

C. Dia membangun sebuah masjid dan membentuk persaudaraan antara Muslim dan Ansar 

D. Dia mengejar orang-orang Quraisy yang masih di Mekah

4. Bagaimana Nabi Muhammad diterima oleh penduduk Madinah setelah Hijrah? 

A. Mereka menolaknya dan tidak memberikan tempat tinggal 

B. Mereka sangat senang dan memberikan kekayaan kepada Nabi Muhammad 

C. Mereka bersedia membantu dan menyambutnya dengan hangat 

D. Mereka meminta Nabi Muhammad kembali ke Mekah

5.. Apa yang dicapai oleh Nabi Muhammad dan umat Islam setelah Hijrah ke Madinah? 

A. Mereka mendirikan sebuah negara besar

 B. Mereka meraih kemenangan besar di Mekah 

C. Mereka mendirikan sebuah masyarakat yang berlandaskan prinsip-prinsip Islam dan berkembang pesat D. Mereka memutuskan untuk berperang melawan semua kota Arab

6. Apa yang menjadi tahun awal dalam kalender Islam? 

A. Tahun Hijrah 

B. Tahun Nabi Muhammad dilahirkan

 C. Tahun Nabi Muhammad menerima wahyu pertama 

D. Tahun Nabi Muhammad wafat

7.Apa yang bisa kita pelajari dari Kisah Hijrah Nabi Muhammad? 

A. Kita harus menghindari perjalanan jauh 

B. Kita harus selalu berperang melawan musuh

 C. Kita harus bersikap bijaksana dalam menghadapi tantangan dan menjalankan tugas-tugas agama
D. Kita harus meninggalkan agama kita saat menghadapi kesulitan

8. Bagaimana Nabi Muhammad dan para sahabatnya menghadapi tantangan dan rintangan selama Hijrah? A. Mereka menyerah dan kembali ke Mekah

 B. Mereka tetap kuat dan tabah dalam menghadapi rintangan 

C. Mereka mencoba menaklukkan kota Madinah 

D. Mereka bersembunyi dari musuh

9.Apa yang membuat Hijrah Nabi Muhammad menjadi peristiwa penting dalam sejarah Islam? 

A. Karena saat itu Nabi Muhammad menjadi kaya

 B. Karena saat itu Nabi Muhammad mendirikan negara Islam 

C. Karena saat itu umat Islam dapat melanjutkan dakwah dengan aman dan berkembang 

D. Karena saat itu Nabi Muhammad berperang melawan semua kota Arab

10.Apa yang harus kita pelajari dari Hijrah Nabi Muhammad dalam kehidupan kita? 

A. Kita harus selalu berperang melawan musuh 

B. Kita harus bersikap egois 

C. Kita harus bersikap bijaksana dalam menghadapi tantangan dan berusaha menjalankan tugas-tugas agama dengan baik 

D. Kita harus menghindari perjalanan jauh


anak soleh dan solehah kerjakan dalam buku tulis agam islam  terimaksih 


5. Kesimpulan. 
6. Penutup

demikian pembelajaran hari ini semoga bermanfaat dan dapat  Pada akhir fase B,  Al-Qur'an Hadis peserta  Didik  mampu menceritaka kondisi  Nabi Muhammad Saw. Membangun  kota mandinah

 

0 comments:

Post a Comment